Medan, SDMTimes.com – Kunjungan Presiden Jokowi ke Sumatera Utara dalam rangka peninjauan vaksinasi disambut antusias warga kota Medan yang ingin melihat iring iringan melintas. Menurut pengamatan, puluhan warga menunggu di Jalan Sisingamangaraja sekitaran kampus UISU.
Warga yang didominasi oleh kaum ibu-ibu tersebut rela meninggalkan pekerjaan rumah demi melihat Presiden lewat.
Salah seorang warga bernama Rospita mengatakan bahwa ia dan warga lainnya telah menunggu sejak dua jam yang lalu.
Mereka rela meninggalkan pekerjaan rumahnya demi melihat Presiden lewat.
“Kami di sini mau nunggu Bapak Jokowi lewat. Sudah dua jam kami di sini,” kata Rospita, Kamis (16/9/2021).
Salah seorang warga lainnya, Evi menuturkan selain menunggu kedatangan Presiden, mereka juga mengharapkan mendapatkan sembako dari Presiden.
“Kami nunggu dapat sembako. Tadi ada yang bilang bakal dapat sembako,” tuturnya.
Di lokasi tampak beberapa personel kepolisian disiagakan dan beberapa pegawai kecamatan.
Mereka mengarahkan warga agar tidak turun ke jalan, dan meminta masyarakat tetap di trotoar.
Sampai saat ini, jumlah warga yang berdiri di pinggir jalan makin bertambah.